10 Daerah Wisata Di Wina Austria

Kota Wina merupakan  ibukota dari negara Republik Austria di kota ini juga banyak terdapat tempat tujuan wisata yang bagus bagus jika kamu datang ke kota ini silahkan kunjungi 10 Tempat Wisata di Kota Wina Austria berikut ini.

1. Stephansdom (Katedral St.Stephen)

Ini merupakan gereja gaya Gothik yang berada di pusat kota Wien. Paling dikenal akan arsitektur menara selatan sebagai titik tertinggi katedral yang dikonstruksikan selama 65 tahun, dari 1368 sampai 1433.


2. Ringstraße atau Ring Boulevard

Ini adalah jalan yang sudah dibuat sejak tahun 1857 atas perintah Kaisar Francis Joseph yang menginginkan agar tembok-tembok kota tua diruntuhkan untuk menciptakan suasana kota kekaisaran yang nyaman. Berbentuk tapal kuda, Ringstrasse melingkupi pusat kota, jalan, jalan setapak, 4 baris pepohonan chestnut yang berbunga putih dan berakhir di daerah Donaukanal.


3. Kärntner Strasse

Ini merupakan pusat belanja dan jalan-jalan, terbentang dari Alun-alun Stephenplatz di depan Katedral Stephansdom, bersatu dengan Ringstraße dekat Wiener Staatsoper (Gedung Opera Wien), melewati Hotel Sacher yang terkenal akan kue coklat khas Wien, Sachertorte.


4. Istana Hofburg

Ini merupakan istana kekaisaran yang terletak di belakang Heldenplatz. Sejak abad ke-13 sampai 19, bangunannya selalu bertambah luas. Merupakan komplek bangunan yang meliputi apartemen negara dimana presiden Austria melaksanakan resepsi resmi, bangunan Kanselir Federal Austria, aula Spanische Hofreitschule (Sekolah Menunggang Spanyol) dimana berlangsungnya pertunjukkan kuda Lipizzaner, serta Österreichische Nationalbibliothek (ONB, Perpustakaan Nasional Austria) yang dirancang oleh Joseph Fischer von Erlach dan putranya Johann di awal tahun 1700.


5. Istana Palais Augarten

Bangunan istana yang dibangun abad ke-18, dijadikan sekolah dari Wiener Sängerknaben (Vienna Choir Boys) atau Paduan Suara Anak Lelaki Wien, kelompok paduan suara Austria pada tahun 1948.


6. Justizpalast, (Istana Keadilan)

Ini merupakan bangunan Mahkamah Agung dan Parlemen Austria.Dibangun dari tahun 1875 sampai 1881 oleh prakarsa Alexander Wielemans von Monteforte dengan gaya Neorenaissance.


7. Rathaus atau Balai Kota

Balai kota dibangun pada tahun yang sama dengan Justizpalast. Walikota Wien yang berperan juga sebagai gubernur propinsi Wien tinggal di sini.


8. Istana Belvedere

Ini merupakan istana agung Pangeran Eugene dari Savoy (1663-1736) yang bergaya Barok. Terdiri atas komplek Belvedere Bawah (Unteres Belvedere) dan Belvedere Atas (Oberes Belvedere). Di dalamnya terdapat bangunan-bangunan yang berfungsi sebagai museum atau galeri seperti Österreichische Galerie Belvedere (Galeri Belvedere Austria). Istana ini dilengkapi ukir-ukiran, gerbang, taman, Orangerie (kebun jeruk) dan kolam besar. Belvedere Bawah mulai dikonstruksikan sejak 1712 sampai 1718 dan Belvedere Bawah dibangun tahun 1717 dan selesai tahun 1723.


9. Schloss Schönbrunn atau Istana Schönbrunn

Ini adalah istana yang berlokasi di kawasan perbukitan barat daya Wien bergaya Rococo, didesain oleh Fischer Von Erlach dan pembangunannya diselesaikan tahun 1713 sebagai kediaman musim panas keluarga kekaisaran. Sebanyak 45 dari 1441 kamar dibuka untuk umum. Kamar pribadi Francis Joseph bergaya Spartan (sederhana dan tidak mewah) namun kamar lain sangat mewah seperti Room of Millions dengan gaya Rococo dan hiasan oriental. Pemandangan kota dan sungai dapat dinikmati dari teras dan tamannya. Pada tahun 1996, istana ini didaftarkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.


10. Lainzier Tiergarten

Ini adalah suaka margasatwa yang terletak di dalam Wienerwald. Sejarahnya dimulai sejak tahun 1561, saat daerah itu dibuka oleh Kaisar Ferdinand I sebagai tempat berburu keluarga kekaisaran Austria. Di sini menjadi rumah bagi ribuan hewan-hewan liar seperti babi hutan, rusa totol, rusa merah, burung-burung dan kambing liar.

No comments:

Post a Comment