Tidak hanya hewan, Manusia jg bisa punya buntut lho...
Menggerakkan
ekor adalah cara non-verbal binatang untuk mengungkapkan perasaan
mereka. Beberapa hewan menggerakkan ekor saat gembira, beberapa
menggerakkan ekor saat marah. Eits, tak hanya binatang, Anda juga bisa
lho menunjukkan suasana hati dengan menggerakkan ekor elektrik yang
diciptakan oleh perusahaan Ishwatari Jepang.
Shota Ishwatari, salah satu developer Jepang telah menciptakan sebuah
ekor elektronik yang bisa bergoyang sesuai dengan mood penggunanya. Ekor
yang dipasang di bagian pinggang ini akan membaca detak jantung
pengguna untuk menerjemahkan suasana hatinya.
PENAMPAKAN KEDUAX
"Ketika
Anda merasa bersemangat, ekor ini akan bergerak-gerak dengan liar.
Sementara ketika Anda tenang, ekor ini hanya akan bergerak pelan,"
ungkap Ishwatari dalam videonya di Kickstarter.com.
"Dalam keadaan normal ekor ini hanya akan menggantung, namun dalam
beberapa saat ekor ini akan bergerak-gerak sendiri," tambahnya, seperti
dilansir oleh NY Daily News(04/01).
Tailly dibuat dalam beberapa warna, seperti di bawah ini.
PENAMPAKAN KETIGAX
Ekor
elektronik yang dinamakan Tailly ini sebenarnya bukan satu-satunya ekor
elektronik yang bisa menerjemahkan suasa hati. Sebelumnya perusahaan
Neurowear juga menciptakan ekor yang bisa bergerak bernama Shippo.
Perbedaannya, Shippo merespon pada tingkat konsentrasi pengguna dengan
alat brainwave reading.
Ishwatari, yang juga merupakan pencipta Nekomimi (telinga kucing
elektronik) mengaku membuat Tailly karena permintaan pengguna yang
menginginkan ekor untuk dipasangkan dengan telinga kucing elektronik
mereka.
Saat ini pembuatan Tailly sedang masih dalam proses dan pendanaan.
Sementara Ishwatari berharap Tailly sudah bisa meluncur di pasaran pada
Agustus mendatang.
No comments:
Post a Comment