8 Artis Bollywood Yang Menikah Dua Kali

Ada yang bilang, kalau jodoh memang tidak akan ke mana. Dan pasangan yang sudah menikah, belum tentu mereka adalah jodoh. Hal itulah yang mungkin dirasakan oleh beberapa seleb Bollywood ini.
Pernah menikah, sudah mempunyai anak, namun ternyata garis jodoh mereka putus di tengah jalan. Namun takdir berkata lain, mereka bertemu dengan jodoh lainnya dan melangsungkan pernikahan lagi.
Siapa saja seleb Bollywood yang menikah dua kali? Yuk simak dibawah ini.

1. Kishore Kumar-Madhubala
http://zns.india.com/upload/2012/5/25/madhubala490.gif
Salah satu pernikahan paling kontroversial di Bollywood adalah pernikahan Kishore Kumar dan Madhubala. Saat Kishore melamar Madhubala, statusnya masih suami orang.
Meski masih beristri, proses lamaran Kishore ke Madhubala bisa terbilang sangat manis. Madhubala sedang dalam kondisi sakit saat Kishore melamarnya.
Sesaat sebelum Madhubala terbang ke London untuk berobat, tiba-tiba Kishore bertanya kepada Madhubala, apakah ia mau menjadi istrinya. Mendengar permintaan Kishore, meski sudah beristri, Madhubala menerima lamaran itu.
Pernikahan itu membuat shock banyak orang, termasuk keluarga Kishore. Keluarga aktor itu tidak terima kalau pernikahan putranya dengan istri pertama sudah dinyatakan batal demi hukum. Pilihan Kishore untuk menikahi Madhubala yang merupakan seorang muslim juga mendapat tentangan.
Dengan semua halangan dan rintangan, Kishore dan Madhubala tetap melangsungkan pernikahan. Mereka menjalin rumah tangga selama 9 tahun sampai Madhubala meninggal dunia pada tahun 1969 karena sakit yang ia derita. 

2. Kamal Haasan-Sarika 
http://www.mid-day.com/imagedata/2009/dec/shock8.jpg
Kamal Haasan pertama kali menikah dengan Vani Ganapathy, mereka menikah pada tahun 1978. Meski diterjang banyak masalah dan affair, pernikahan Kamal dan Vani bertahan selama 10 tahun.
Pernikahan Kamal dan Vani goyah setelah Kamal bertemu dan menjalin hubungan dengan Sarika. Pernikahan itu akhirnya bubar dan Kamal tinggal bersama Sarika tanpa ikatan pernikahan.
Sekian lama tinggal bersama dan punya dua orang anak, akhirnya Kamal dan Sarika meresmikan hubungan mereka ke jenjang pernikahan. Kini kedua anak Kamal, Shruti Haasan dan Akhsara mengikuti jejak kedua orang tuanya menjadi seleb di Bollywood.

3. Boney Kapoor-Sridevi
http://www.pinkvilla.com/files/boney-kapoor-sridevi.jpg
Sebelum menikahi Sridevi, Boney Kapoor sudah menikah dengan Mona Shouri Kapoor. Pernikahan Boney dan Mona damai dan tentram sebelum kehadiran Sridevi ke dalam kehidupan mereka.
Mona tidak menyangka kalau Sridevi yang sudah ia anggap adik, bahkan ia berikan tumpangan di rumahnya pada awal ia berkarir, ternyata merebut suaminya.
Karena affair itu, pernikahan Boney dan Mona bubar di tengah jalan. Hingga saat ini, Boney dan Mona tidak pernah secara resmi bercerai. Meski begitu pada tahun 1996 Boney menikah dengan Sridevi dan dikaruniai dua orang anak.

4. Karisma Kapoor- Sunjay Kapoor
http://images.idiva.com/media/content/2012/Nov/karisma_kapoor_and_sunjay_kapoor_filed_divorce1.jpg
Sebelum menikahi Karisma Kapoor, Sunjay Kapoor adalah suami dari Nandita Mahtani. Dan sebelum mengenal Sunjay, Karisma Kapoor bertunangan dengan Abhishek Bachchan.
Pertunangan Karisma dan Abhishek bubar ditengah jalan sebelum ia mengenal Sunjay. Sementara itu Sunjay sedang dalam proses cerai saat ia mengenal Karisma.
Tak menunggu proses perceraian Sunjay dan Nandita selesai, Karisma dan Sunjay memutuskan untuk menikah. Menikahi pengusaha, Karisma memutuskan untuk hiatus dari dunia Bollywood dan tinggal di Delhi bersama sang suami.
Sayangnya, pernikahan Karisma dan Sunjay tidak bertahan lama. Kini keduanya sudah berpisah dan Karisma kembali ke dunia Bollywood yang sudah membesarkan namanya.

5. Shilpa Shetty-Raj Kundra
http://www.samaylive.com//pics/article/2013_06_05_02_52_28_raj2.jpg
Digosipkan jadi orang kedua dalam rumah tangga Raj Kundra dan Kavita, Shilpa Shetty mengelak. Menurut aktris cantik itu, ia mulai dekat dengan Raj setelah Raj dan Kavita resmi bercerai.
Sekian lama menjalin hubungan, akhirnya Raj dan Shilpa menggelar pesta pernikahan yang sangat megah. Mereka terlihat sangat bahagia dan kini sudah mempunyai seorang anak.
Pada akhirnya, mantan istri Raj mengakui bahwa Shilpa bukanlah perusak hubungannya dengan Raj. Ada masalah lain yang membuat hubungan Raj dan Kavita hancur, tetapi Kavita enggan membeberkannya ke media. 

6. Aamir Khan-Kiran Rao 
http://cdn-wac.emirates247.com/polopoly_fs/1.352804.1327545333!/image/1466140794.jpg
Pada tahun 1986 Aamir Khan menikah dengan Reena Dutta. Dari pernikahan itu Aamir dikaruniai dua orang anak, Junaid dan Ira. Sayangnya pernikahan Aamir dan Reena berakhir setelah 15 tahun bersama.
Bubarnya pernikahan Aamir dan Reena ditengarai karena Aamir dekat dengan sutradara Kiran Rao. Kabar kedekatan Aamir dan Kiran sudah lama dicium media sampai pada akhirnya Aamir resmi mengajukan gugatan cerai kepada Reena.
Akhirnya pada tahun 2005 semua gosip hubungan Aamir dan Kiran menjadi nyata saat Aamir menikahi sutradara perempuan itu. Kini pernikahan mereka sudah berjalan selama 8 tahun dan dikaruniai seorang anak bernama Azad Rao Khan.

7. Saif Ali Khan-Kareena Kapoor 
http://static.ibnlive.in.com/pix/slideshow/10-2012/first-pictures-of/courtwedding12.jpg
Saif Ali Khan pertama kali menikah pada tahun 1991, ia melenggang ke pelaminan bersama Amrita Singh. Dari pernikahannya dengan Amrita, Saif memiliki dua anak, Ibrahim Ali Khan dan Sara Ali Khan.
Pernikahan Saif Ali Khan dan Amrita Singh hanya mampu bertahan selama 13 tahun sebelum Saif Ali mengenal seorang model cantik dan pernikahannya dengan Amrita pun kandas.
Setelah sekian lama menjalin hubungan dengan model tersebut, Saif bertemu dan jatuh cinta kepada Kareena Kapoor. 5 tahun menjalin hubungan dengan Kareena akhirnya Saif Ali memutuskan untuk menikahi aktris cantik itu pada tahun 2012 lalu.

8. Dharmendra-Hema Malini
http://www.cineshots.in/images/photos/images/dharmendra-hema-malini.jpg 
Pernikahan Dharmendra dan Hema Malini boleh dibilang sebagai salah satu pernikahan paling fenomenal yang pernah terjadi di India. Cinta Hema kepada Dharmendra membuat aktris senior itu rela menjadi istri kedua aktor lawas tersebut.
Dharmendra yang mengenal Hema setelah ia menikah, tidak mau melepaskan istri pertamanya. Karena alasan itulah mereka semua masuk Islam dan Dharmendra pun bisa menikahi Hema jadi istri kedua.
Dari pernikahan pertamanya Dharmendra memiliki empat orang anak, Sunny Deol dan Bobby Deol, dan dua orang anak perempuan, Vijeta dan Ajita. Sementara dari pernikahannya dengan Hema ia dikaruniai dua orang anak perempuan, Esha Deol dan Ahana Deol.

No comments:

Post a Comment