4 Hal Harus Dipertimbangkan Saat Mengenalkan Pacar Ke Orangtua

Jakarta - Kekasih, Anda mungkin sudah menjalin hubungan cukup lama dengan kekasih dan ini waktunya mengenalkan ia kepada orang tua dan keluarga besar. Tapi bagaimana cara Anda mengenalkannya pada keluarga dan memberi kesan pertama yang baik? Mungkin akan sedikit canggung saat Anda membawanya pertama kali, tapi ini adalah langkah yang harus dilalui jika ingin hubungan yang lebih serius. Sebelum membawa si dia ke rumah, sebaiknya simak empat tips dari Bold Sky berikut ini:

1. Pikir Lebih Dalam
Mengenalkannya pada keluarga adalah tanda bahwa Anda dan dia sedang menjalin hubungan yang lebih serius. Sebelum memutuskan untuk membawanya ke rumah, sebaiknya pikir lagi apakah Anda benar-benar nyaman dan serius dengan si pacar. Jika Anda hanya menginginkan hubungan jangka pendek, namun keluarga sudah mengenal ia lebih jauh, risikonya Anda jadi lebih sulit move on nantinya. Tak hanya itu, mengenalkan beberapa pria dalam waktu berdekatan, juga akan membuat orang tua menganggap Anda tak serius dalam berhubungan. Pastikan bahwa Anda sudah siap untuk membawa hubungan lebih lanjut sebelum mengenalkannya pada keluarga besar.

2. Jangan Bertengkar di Hadapan Orang Tua
Jika Anda berhasil membujuknya untuk datang menemui keluarga, jangan pernah berselisih di hadapan mereka. Hindari pula bicara dengan pasangan, memakai intonasi tinggi. Anda dan pasangan harus bekerjasama menciptakan impresi yang baik, atau keluarga akan menangkap sinyal yang buruk tentang kedekatan Anda.

074731_camer.jpg (362�290)


3. Sering Membicarakan Pasangan Sebelum Membawanya
Jangan mengejutkan orang tua Anda dengan membuat pertemuan secara tiba-tiba. Sebaiknya, bicarakan tentang dirinya lebih dulu, sebelum membawanya bertemu orang tua Anda. Dengan begitu, keluarga akan lebih nyaman ketika berhadapan langsung dengan si pasangan baru, karena sudah mendapat gambaran tentang latar belakangnya.

4. Rencanakan Pertemuan Lainnya
Jangan jadikan pertemuan si pacar dengan orang tua menjadi pertama dan yang terakhir kalinya. Buatlah kedua pihak merasa nyaman satu sama lain dengan merencakan pertemuan selanjutnya. Anda bisa mengajaknya untuk makan malam dengan keluarga atau bahkan berlibur bersama. Berikan pula beberapa informasi mengenai kesukaan atau latar belakang keluarga Anda pada pasangan, sehingga ia bisa lebih mudah mencari topik pembicaraan dan tidak merasa asing. Dengan begitu, pasangan akan merasa bahwa ia adalah bagian penting dari hidup Anda.

No comments:

Post a Comment