Nama
hakim garis asal Brasil, Nadine Bastos, menjadi buah bibir setelah
insiden memalukan saat pertandingan Serie B Liga Brasil antara Atletico
Go melawan Parana. Namun, Nadine bukanlah satu-satunya wasit wanita
cantik yang bertugas di kompetisi sepakbola putra.
Berikut ini empat wasit wanita dengan paras cantik yang menjalankan tugas di kompetisi sepakbola kaum Adam:
1. Bibiana Steinhaus
Steinhaus
merupakan wasit wanita pertama di kompetisi sepakbola profesional
Jerman. Kariernya bermula ketika mnejadi wasit di Bundesliga Wanita pada
1999. Wasit 34 tahun itu kemudian dipercaya memimpin pertandingan
Divisi 2 Bundesliga mulai musim 2007/2008. Steinhaus merupakan salah
satu wasit wanita terbaik yang dimiliki FIFA saat ini.
Sama
seperti Nadine, Steinhaus punya insiden memalukan ketika memimpin
pertandingan. Saat menjadi wasit di pertandingan antara Hertha Berlin
melawan Aachen, p-#-y*-a-r-4 Steinhaus tidak sengaja dipegang bek Hertha
Peter Niemeyer. Ketika itu, Niemeyer awalnya ingin meraih pundak
Steinhaus. Beruntung Niemeyer tidak mendapat kartu merah dari Steinhaus.
Di luar lapangan, Steinhaus berprofesi sebagai polisi.
2. Ana Paula Oliveira
Ana
Paula adalah salah satu hakim garis cantik yang dimiliki Brasil. Nama
Ana Paula semakin terkenal setelah menjadi model majalah dewasa,
Playboy, terbitan Brasil pada Juli 2007. Wanita cantik itu mendapat
bayaran US$230 ribu (setara Rp2,3 miliar) untuk tampil di majalah
Playboy.
Keputusannya
untuk menjadi model majalah Playboy, membuat Ana Paula harus rela
kehilangan lisensi wasit FIFA. Selama kariernya, Ana Paula pernah
bertugas di Campeonato Brasileiro da S�rie C hingga Serie A. Pada 2003,
Ana Paula bertugas di final Copa Paulista.
3. Sian Massey
Massey
mendapatkan lisensi wasit FIFA pada 2010 dan melakukan debutnya sebagai
hakim garis di Premier League pada 28 Desember 2010, saat Blackpool
melawan Sunderland. Wanita 27 tahun itu juga bertindak sebagai wasit
utama di pertandingan Football League Trophy, Liga Champions Wanita dan
Piala Dunia Wanita.
Pada
pertandingan Cardiff City melawan Middlesbrough pada May 2011, Massey
terjatuh setelah ditabrak pemain Cardiff Kevin McNaughton. FA kemudian
menyatakan insiden itu sebagai kecelakaan. Usai menjalani pertandingan
keduanya di Premier League antara Liverpool melawan Wolverhampton, 22
Januari 2011, Massey menjadi subyek diskriminasi komentator Sky Sports,
Andy Gray. Mantan pemain timnas Skotlandia itu mengatakan Massey tidak
pantas menjadi hakim garis Premier League. Gray pun akhirnya dipecat Sky
Sports.
4. Nadine Bastos
Nadine
memulai kariernya sebagai hakim garis di Brasil pada 2011. Sejak saat
itu, wanita yang juga berprofesi sebagai dokter gigi tersebut semakin
dikenal pecinta sepakbola Brasil. Terutama karena paras wajahnya yang
cantik.
Nadine
harus menanggung malu ketika pertandingan Serie B Liga Brasil antara
Atletico Go melawan Parana, Minggu 4 Agustus 2013. Wanita berambut
pirang itu "KO" setelah terkena bola di bagian wajah. (sj)
No comments:
Post a Comment